Kamis, 21 Juli 2011

Konfigurasi Output pada PLC | Wiring PLC

Seperti halnya dengan modul input pada PLC biasanya modul output pada PLC juga tidak terdapat power suply internal artinya modul output PLC membuatuhkan tegangan eksternal untuk bekerja.


Ada berbagai macam tipe dari output PLC ini:

1. Tipe Relay, ini yang paling umum sering digunakan, ini merupakan jenis output yang sangat flexible, karena dapat digunakan untuk output dengan jenis tegangan AC aatupun output dengan tegangan DC ( sesuai dengan tegangan eksternal yang kita gunakan), keuntungan lainnya output jenis ini lebih awet / output jenis ini akan aus setelah bekerja hamper sejuta siklus, satu kelemahan dari tipe output PLC jenis ini ialah memerlukan waktu untuk proses perubahan logika nya yaitu 10 ms.
2. Tipe Transistor, output jenis ini biasanya terbatas pada peralatan yang menggunakan level tegangan DC saja, untuk mengendalikan peralatan dengan tegangan DC pada jenis output ini maka tidak memerlukan tegangan eksternal, contoh PLC yang menggunakan output jenis ini yaitu PLC Wago.
3. Tipe Triacs, output jenis ini biasanya terbatas pada peralatan yang menggunakan level tegangan AC saja, untuk mengendalikan peralatan dengan tegangan AC pada jenis output ini maka tidak memerlukan tegangan eksternal.

Contoh bentuk wiring pada output PLC

Konfigurasi Output pada PLC | Wiring PLC


Dalam contoh ini, output 07 yang terhubung ke salah satu sisi lampu, dan sisi lampu lainnya terhubung ke supply positif dan negative supply terhubung ke COM pada PLC. Ketika output on maka arus dapat mengalir sehingga lampu akan hidup.. Output 03 untuk relay terhubung dengan cara yang sama seperti output 07, Ketika output 03 on maka relay akan aktif, arus akan mengalir melalui kumparan relay untuk menutup kontak dan
mengalirkan tegangan 120VAC ke motor.
Bentuk dari ladder diagramnya seperti gambar dibawahnya. 

3 komentar:

  1. Berapo dolar kito din ? from : (Meri Wardana) MasterSeoIndonesia

    BalasHapus
  2. 3,84 Dolar kawan,,
    from Allthewin (Newbi yang selalu belajar)

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan komentar...